Semenjak Tahun 2020, Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) telah menerapkan instrumen baru untuk instrumen akreditasi, yaitu Akreditasi Perguruan Tinggi versi 3.0 (IAPT 3.0) dan Instrumen Akreditasi Program Studi versi 4.0 (IAPS 4.0).
Instrumen ini mengedepankan beberapa perubahan yang terdiri dari
- Pergeseran paradigma dalam akreditasi dari input-process ke output-outcome
- Perubahan tugas perguruan tinggi, dari mengisi borang ke melakukan evaluasi diri yang terkait dengan pengembangan institusi
- Perubahan tugas asesor dari mendeskripsikan data dan informasi menjadi melakukan asesmen atas hasil evaluasi diri
- Pergerseran nature akreditasi dari quality check menuju quality assurance, dalam rangka pengembangan mutu berkelanjutan (CQI) dan mengembangkan budaya mutu (Quality Culture Development)
- Adanya pelibatan kampus dalam proses akreditasi terutama dalam pemberian umpan balik penyusunan laporan akreditasi.
Instrumen ini mengkategorikan peringkat akreditasi Perguruan Tinggi dan Program Studi menjadi tiga, yaitu Unggul, Baik sekali dan Baik.
Untuk itulah, FPIK UB di Tahun 2021 mengajukan usulan reakreditasi untuk konversi peringkat dari Akreditasi A menjadi Akreditasi Unggul. Pada Bulan September ini, terdapat tiga Program Studi di FPIK yang meraih predikat Akreditasi Unggul, yaitu Prodi S1 Agrobisnis Perikanan, Prodi S2 Budidaya Perairan dan Prodi S1 Manajemen Sumberdaya Perairan.
Kepada Kanal24, Dekan FPIK UB, Prof. Maftuch menuturkan bahwa di FPIK UB sudah ada enam prodi yang mempunyai akreditasi A selama tiga tahun berturut-turut, dan tiga diantaranya telah meraih akreditasi unggul. Ketiga prodi akreditasi unggul ini selanjutnya akan mempersiapkan untuk pengajuan akreditasi internasional AQAS dari Jerman yang harapannya dalam waktu dekat akan dilakukan visitasi.
Ketiga prodi lainnya diharapkan akan mendapatkan akreditasi unggul pula, yang mana status akreditasi ini akan menjadi jaminan terhadap kualitas pendidikan di FPIK UB.
credit Kanal24
Status dan sertifikat akreditasi selengkapnya dapat disimak dan diunduh pada laman berikut ini.